Kaca Mata Untuk Para Penggila Komputer

Seorang Gamers, Bloggers, Dan Programmers selalu berkutat dimuka monitor, dan ini kurang baik untuk kesehatan mata. Untunglah sekarang telah ada kacamata untuk mereka.
Kacamata tersebut disebut dengan Wink Glasses yang diciptakan oleh Masunaga Optical Jepang untuk para gamer Jepang dimana kebanyakan dar mereka sering lupa mengedipkan mata sehingga mempengaruhi kesehatan mata.
kacamata-kedip
Kacamata Wink Glasses ini jika digunakan akan selalu memaksa para pengguna komputer untuk tidak lupa mengedipkan mata, tiap lima detik akan mem-blok pandangan mata dengan semacam kabut pada lensa kacamata sampai pemakai kacamata mengedipkan mata. Alat ini mampu bertahan selama 8 jam setelah di charge dan dapat di charge via usb pada komputer atau laptop. Kacamata ini dijual seharga USD$ 150 di Jepang.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...